Kata adiwiyata berasal dari bahasa Sansekerta adi yang bermakna besar, agung, baik, ideal, atau sempurna, dan kata wiyata yang bermakna tempat seseorang memperoleh ilmu pengetahuan, norma, etika, dan kehidupan sosial. Jadi, adiwiyata merupakan tempat yang sempurna untuk memperoleh ilmu pengetahuan, norma, etika, dan kehidupan sosial.
Program Adiwiyata merupakan salah satu program Kementerian Lingkungan Hidup dalam rangka mendorong terciptanya pengetahuan dan kesadaran warga sekolah dalam upaya pelestarian lingkungan hidup. Penghargaan Adiwiyata diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada sekolah yang mampu melaksanakan upaya peningkatan pendidikan lingkungan hidup secara benar, sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan. (sumber: Badan Lingkungan Hidup).
Tujuan utama program ini adalah menciptakan kondisi yang baik bagi sekolah untuk menjadi tempat pembelajaran dan penyadaran warga sekolah sehingga di kemudian hari warga sekolah tersebut turut bertanggung jawab dalam upaya-upaya penyelamatan lingkungan hidup dan pembangunan berkelanjutan. Karena sekolah merupakan salah satu tempat pembentukan karakter bagi seorang anak, pelaksanaan program adiwiyata di sekolah sangat diperlukan.
Sehubungan dengan hal tersebut, mulai tahun 2015 SMP 1 Dawe mulai merintis pelaksanaan program adiwiyata. Kegiatan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan kesadaran siswa untuk mencintai lingkungan. Dengan lingkungan yang terawat, kualitas hidup kita akan menjadi lebih baik.
Kegiatan adiwiyata ini tak hanya dilaksanakan di dalam lingkup sekolah, tetapi juga di luar sekolah dengan bekerja sama dengan pihak lain. Kegiatan yang dilakukan di sekolah misalnya pembuataan green house, pendaurulangan sampah anorganik, komposting, dan lain-lain. Sedangkan di luar sekolah, siswa SMP 1 Dawe melaksanakan program kali bersih, penanaman seribu pohon, dan kegiatan-kegiatan lain yang bermanfaat bagi lingkungan.
Green House
Program Kali Bersih dan Penanaman Seribu Pohon
Komposting
Biopori
Kebun Sekolah dan Tanaman Obat Keluarga (Toga)
Hasta Karya dari Sampah Anorganik
Program Kebersihan dan Penghijauan Sekolah